Relawan MDMC Bukittinggi dan Mayasrakat Jorong Palimbantan, Kec. Palupuah melaksanakan Goro dalam membangun Negeri  kembali

Dok : Relawan MDMC Bukittinggi gotong royong 
di jorong Palimbantan Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuah, Kabupaten Agam, Sumatera Barat

Para relawan Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) dan Masyarakat di jorong Palimbantan Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuah, Kabupaten Agam, Sumatera Barat melaksanakan gotong royong bersama dalam untuk membangun bak air bersih buat keberlangsungan hidup masyarakat Palimbantan. Pada (Kamis/25/2025).

Pada jam 08.00 WIB, masyarakat sudah mulai mengangkat bahan-bahan dari jalan raya ke lokasi. Bahan-bahannya diantaranya pipa, 2 tandon kotak,1 toren merek pinguin, dan juga ada 10 sak semen. Bahan-bahan ini donasi dari Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) dan Wali Nagari setempat.


Sementara itu bak air bersih yang biasa dipakai oleh masyarakat setempat sudah tertimbun dengan tanah pasca bencana kemarin. Sehingga memerlukan bak air baru.

Masyarakat Palimbantan sangat senang atas bantuannya. Dan juga antusias saling bahu membahu dalam membangun desa mereka kembali

"Masyarakat Palimbantan begitu aktif dalam bekerja sama ini mulai dari pemuda, dan ibuk-ibuk." Ucap  Inyiak jorongnya

Goro ini berlangsung 2 hari untuk bisa membangun kembali bak air sampa bisa mengalir dengan baik kerumah-rumah warga. Hari pertama hari Kamis, dan hari kedua rencananya hari Minggu. Jadi pada hari Minggu masyarakat dan para relewan akan gotong royong lagi untuk pembangunan bak air bersih.

Bantuan ini sangat berarti buat masyarakat setempat untuk bisa mendapatkan air bersih kembali. "Untuk progresnya sudah sampai 90%." Tutup inyiak jorongnya. 

Posting Komentar untuk "Relawan MDMC Bukittinggi dan Mayasrakat Jorong Palimbantan, Kec. Palupuah melaksanakan Goro dalam membangun Negeri  kembali"